Natasha Rizky bantu kesembuhan Sulthan

Penggalangan dana telah berakhir
Dana terkumpul Rp 400.000
Jumlah donasi 3
  • Campaign
  • Perkembangan
  • Rincian Dana

Kisah

Sudah berhari-hari Ibu Lembayung mengurus anaknya yang terkena diare. Ia bingung apa yang terjadi. Rasanya tidak ada makanan yang tidak layak yang diberikan ke anaknya, Sulthan. Namun, keadaan anaknya terlihat memprihatinkan.

Parent Campaign

campaign done

Menderita gizi buruk Marasmik, Sulthan membutuhkan bantuanmu!

Admin Wecare
Dana terkumpul
Rp 21.173.188
49 Donatur

Diagnosis

Para Donatur (0)

Ada masalah dengan campaign ini?
2018-06-28
Pasca Penggalangan Dana Selesai

Saat ini, donasi untuk Sulthan sudah terkumpul, bantuan pun sudah selesai diberikan secara bertahap untuk kebutuhan susu anak usia 1,5 tahun ini. Berat badan Sulthan kini sudah mencapai normal. Orang tuanya sangat bersyukur karena mereka telah dibantu dan anaknya kini sudah tampak sehat. 

 

2018-05-28
Penggalangan Dana

Penggalangan dana dilakukan agar Sulthan bisa mendapatkan susu khusus untuknya seharga Rp 300.000 per kaleng. Ia membutuhkan 5 kaleng susu per minggu. Orang tua Sulthan tidak mampu membelikan susu untuk anaknya yang mencapai Rp 1.500.000 per minggu tersebut. Selama penggalangan dana berlangsung, bantuan diberikan secara bertahap setiap minggu. 

2018-01-16
Latar Belakang Penggalangan Dana

Sulthan didiagnosis menderita malabsorbsi glukosa-galaktosa (jenis gula) dan gizi buruk marasmik. Tubuhnya kurus kering, berat badannya dibawah normal. Sebenarnya ia mau minum susu, namun setiap kali minum susu ia mengalami diare yang dapat berlangsung hingga berhari-hari. Hal ini dikarenakan pada pasien dengan Glucose-galactose malabsorbtion (GGM), penyerapan glukosa dan galaktosanya terganggu yang disebabkan mutasi pada protein SGLT 1 sehingga menyebabkan malnutrisi dan diare. Protein ini banyak terdapat di usus halus dan berfungsi sebagai gerbang masuk glukosa dan galaktosa ke dalam membran sel. Dikarenakan susu ASI maupun susu formula mengandung laktosa yang selanjutnya dipecah menjadi glukosa dan galaktosa, maka kedua susu ini tidak dapat diberikan kepada Sulthan.

Alokasi anggaran

icon Susu Galactomine Rp 450.000/kaleng, untuk 3 bulan Rp 19.148.352
icon Biaya Operasional WeCare.id (10%) Rp 1.914.835
Total Rp 21.063.187
Baca lebih lanjut mengenai Dana operasional WeCare.id

Rincian pencairan dana

icon-empty
Belum ada rincian pencairan dana

Rincian pemindahan dana

icon-empty
Belum ada rincian pemindahan dana
icon whatsapp